IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

PPK Mondokan Sragen Siap Distribusikan 675 Kotak Suara ke 135 TPS Senin Depan

Avatar of Andy Yuwono
PPK Mondokan Sragen telah menerima logistik pemilu 2024 dari KPU Sragen. (Masrikin/kabarterdepan.com)
PPK Mondokan Sragen telah menerima logistik pemilu 2024 dari KPU Sragen. (Masrikin/kabarterdepan.com)

Sragen, kabarterdepan.com – Distribusi logistik pemilu 2024 dari Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Sragen telah diterima oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Mondokan, jumat (9/2/24) siang.

Tiga Truk logistik bermuatan logostik pemilu 2024 parkir di halaman gedung Kecamatan Mondokan,Sragen. Sebanyak 675 kotak suara dipindahkan dari Truk kontainer ke gudang logistik yang sudah dipersiapkan PPK Mondokan.

Responsive Images

Pemindahan kotak suara dilakukan seluruh anggota PPK dan disaksikan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Mondokan serta mendapat pengawalan ketat dari pihak kepolisian dan perwakilan dari Koramil setempat.

Hadir dalam kesempatan tersebut petugas keamanan dari Polsek Mondokan Aiptu Manteb dan Aipda Jarwo, sedangkan dari koramil Mondokan Serda Heri dan Sertu Giyarto.

Slamet Waluyo Ketua PPK Mondokan, saat dikonfirmasi mengatakan, pedistribusian logistik kotak suara dari KPU Sragen sudah diterima sesuai jadwal yang ditentukan.

“Alhamdulilah lancar, logostik 675 kotak suara sudah kami terima jam 14.00 WIB, disaksikan semua anggota PPK, dari Panwascam dan juga dari aparat keamanan” ucapnya.

Lebih lanjut Slamet menjelaskan, setelah menerima logistik sebayak 675 kotak suara maka malam harinya pihaknya akan mengundang Bawaslu serta Panwascam untuk menyaksikan dan memastikan kebutuhan logistik terpenuhi dan tidak ada kekurangan.

“Segera kita akan koordinasi dengan pihak terkait, untuk memastikan logistik di PPK tidak ada kekurangan, selanjutnya untuk penditribusian kotak suara ke 135 tempat pemungutan suara (TPS) di 9 Desa pada senin (12/2/24) besok,” terang Slamet.

Sementara itu Mulyono, Panwascam Mondokan saat ditemui menjelaskan sesuai kewenangannya, pihaknya saat ini memastikan penditribusian logistik sudah sesuai dengan yang ditentukan.

“Pihak kami hanya menyaksikan pendistribusian dan memastikan keadaan logistik kotak suara tidak ada masalah,” singkatnya. (kin)

Responsive Images

Tinggalkan komentar