IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

KPU Grobogan Targetkan Rapat Pleno Rekapitulasi Selesai Satu Hari

Avatar of Andy Yuwono
Proses rapat pleno terbuka rekapitulasi suara KPU Grobogan, Sabtu (2/3/2024). (Masrikin/kabarterdepan.com)
Proses rapat pleno terbuka rekapitulasi suara KPU Grobogan, Sabtu (2/3/2024). (Masrikin/kabarterdepan.com)

Grobogan, kabarterdepan.com- Rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil perolehan suara Pemilu 2024 digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Grobogan di Hotel 21 Purwodadi, Sabtu (2/3/2024).

Rapat pleno terbuka rekapitisi suara yang diselenggarankan KPU Grobogan, dihadiri oleh Wakil Bupati Sragen, Sri Sunarni, serta jajaran Forkopimda Grobogan, KPU Kabupaten Grobogan beserta komisioner, Bawaslu Kabupaten Grobogan, PPK, saksi dari partai politik, serta saksi/tim pemenangan Presiden dan Wakil Presiden dan DPD Jawa Tengah.

Responsive Images

“Pembacaan hasil rekapitilasi perolehan suara ini dimulai dari pilpres, pileg DPR, DPD, DPRD provinsi, dan DPRD Kabupaten dimulai pukul 08.00 WIB pagi hingga malam,” perihal tersebut disampaikan Ketua KPU Grobogan Agung Sutopo saat dikonfirmasi Sabtu (2/3/24) siang.

Angung menjelaskan rencana pembacaan rekapitulasi perolehan suara dan penetapan hasil dihadiri suara 5 dapil diawali dengan pembacaan hasil peroleh suara didapil 1 yakni Kecamatan purwodadi, toroh dan Geyer dilanjutnya dapil 2 yakni Kecamatan Ngaringan,Wirosari, Tawangharjo dan Grobogan.

“Dalam pembacaan hasil rekapitilasi yang dimulai sejak pagi, berjalan dengan lancar dan tidak ada koreksi dari peserta rapat pleno baik itu bawaslu ataupun saksi tim sukses dari masing-masing peserta Pemilu 2014,” ungkapnya.

Dalam rapat pleno kali ini, pembacaan hasil rekapitulasi suara di 5 dapil ditargetkan rampung hingga malam nanti.

“Saat ini sudah 2 dapil yang selesai membacakan hasil rekapitulasi perolehan suara, jika tidak ada kebdala malam nanti selesai,” pungkasnya. (kin)

Responsive Images

Tinggalkan komentar