IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Hujan Disertai Angin, Lima Rumah di Kutorejo Porak Poranda Diterjang Puting Beliung

Avatar of Andy Yuwono
Sejumlah rumah di Kutorejo terdampak hujan disertai angin kencang (BPBD Kabupaten Mojokerto) 
Sejumlah rumah di Kutorejo terdampak hujan disertai angin kencang (BPBD Kabupaten Mojokerto)

Kabupaten Mojokerto, Kabarterdepan.com –Hujan deras disertai angin membuat beberapa rumah warga mengalami kerusakan di Dusun Candi, Desa Jiyu, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, Jumat (19/1/2024) sore.

Abdul Khakim, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Mojokerto mencatat jika berdasarkan pantauan aplikasi BMKG Juanda dikawasan wilayah Kabupaten Mojokerto tepatnya Kecmatan Kutorejo dan sekitarnya cuaca terpantau hujan dengan itensitas sedang.

Responsive Images

“Hujan disertai angin Kencang, mengakibatkan beberapa rumah warga mengalami kerusakan akibat dampak angin kencang,” ungkapnya.

Akibatnya, tercatat sebanyak lima rumah milik Ishadi, Maliki, Shodiq, Khafid dan Samsul warga sekitar mengalami kerusakan usai diterjang angin kencang.

“Rumah warga yang terdampak angin kencang Di Dusun Candi RT 01 RW 05 Desa Jiyu Kecamatan Kutorejo,” terangnya.

Menurut Khakim, angin kencang yang datang hanya beberapa detik itu memporak porandakan bagian dapur dan samping rumah warga sekitar.

“Rumah bapak Ishadi mengalami rusak sedang pada bagian dapur dengan luas 4 x 6 M, yang lain rusak ringan,” paparnya.

Beruntung, dalam kejadian tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa, namun kerugian ditafsirkan mencapai puluhan juta rupiah.

“Kami demberikan bantuan berupa terpal untuk penanganan darurat,” pungkasnya. (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar