IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Saat Pleno Rekapitulasi, Kantor KPU Kabupaten Mojokerto Digeruduk Puluhan Kader PDIP, Ada Apa?

Avatar of Andy Yuwono
Puluhan kader PDIP Kabupaten Mojokerto aksi damai di depan kantor KPU, Sabtu (2/3/2024). (Irfan/kabarterdepan.com)
Puluhan kader PDIP Kabupaten Mojokerto aksi damai di depan kantor KPU, Sabtu (2/3/2024). (Irfan/kabarterdepan.com)

Kabupaten Mojokerto, kabarterdepan.com – Puluhan kader dari Partai Demokrasi Indonesia Pejuangan (PDI P) Mojokerto menggeruduk kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mojokerto, di Jalan RAAK. Adinegoro No. 1, Desa/Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Sabtu (2/3/2024) siang.

Massa yang menggunakan atribut kaos merah tersebut menggelar aksi damai di depan halaman Kantor KPU Kabupaten Mojokerto yang sedang menuntaskan rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 yang dilaksanakan di Gedung Pemilu KPU Kabupaten Mojokerto,

Responsive Images

Dengan dijaga ketat dari anggota Kepolisian Polres Mojokerto dan anggota Kodim 0815/ Mojokerto, sekitar 60 kader PDI P Mojokerto yang terdiri dari laki-laki dan perempuan perwakilan dari 18 PAC PDIP tingkat Kecamatan di wilayah Kabupaten Mojokerto menggelar aksi damai memberikan dukungan dan support kepada kader PDIP sedang memantau rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024.

“Kita rombongan perwakilan kader PDI-P dari 18 PAC wilayah Kabupaten Mojokerto berangkat dari kantor DPC PDIP Jalan Raya By Pass Mojokerto datang di depan kantor KPU Kabupaten Mojokerto bertujuan untuk memberikan support semangat kepada teman kami yang sedang menjalankan tugas memantau jalannya rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024,” jelas Toha Maksum, koordinator aksi.

Tujuan lainnya, imbuh Toha, untuk memberikan dukungan terhadap partai politik sekaligus upaya untuk menjaga suara partai politik.

“Kita hanya melakukan aksi damai, berbaris dengan tertib sembari meneriakan yel-yel pemberi semangat dan dipastikan tidak melakukan perbuatan anarkis. Setelah itu kita membubarkan diri dengan tertib,” pungkas Toha. (Irfan/Joe)

Responsive Images

Tinggalkan komentar