IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Membangun Silaturahim, BPJS Ketenagakerjaan Mojokerto Gelar Bagi Takjil dan Buka Puasa Bersama Agen Perisai

Avatar of Redaksi
Zulkarnain Mahaging, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Mojokerto (baju putih sebelah kiri) menyimak tausiah dalam kegiatan buka puasa bersama BPJS Ketenagakerjaan Mojokerto, Selasa (26/3/2024).
Tausiah dalam kegiatan buka puasa bersama BPJS Ketenagakerjaan Mojokerto, Selasa (26/3/2024). (Redaksi/kabarterdepan.com)

Mojokerto, kabarterdepan.com – BPJS Ketenagakerjaan Mojokerto menggelar bagi-bagi takjil, santunan anak yatim dan buka puasa bersama di Kantor BPJS ketenagakerjaan Mojokerto, Selasa (26/3/2024).

Dalam kegiatan itu dibagikan 150 paket takjil kepada pengguna jalan di depan kantor BPJS ketenagakerjaan, di jalan raya Tambak Agung no 54, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto.

Responsive Images

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Mojokerto, Zulkarnain Mahaging mengatakan, sebelumnya juga digelar pembagian paket sembako kepada anak yatim dan warga terdampak banjir di Kecamatan Sooko Kabupaten Mojokerto.

“Ini kegiatan rutin yang dilakukan seluruh jajaran pimpinan, karyawan keluarga dan para agen perisai BPJS ketenagakerjaan. Ini bagian dari membangun silaturahmi kekeluargaan, dan memupuk kebersamaan,” ujarnya, Selasa (26/3/2024).

Zulkarnain Mahaging, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Mojokerto. (Redaksi/kabarterdepan.com)
Zulkarnain Mahaging, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Mojokerto. (Redaksi/kabarterdepan.com)

Rangkaian kegiatan tersebut menurut Zulkarnain juga dilakukan kegiatan monitoring, evaluasi dan sosialisasi program agen perisai BPJS, yang dilanjut dengan tausiyah dan buka puasa bersama.

“Haparan kami dengan semangat kekeluargaan para karyawan, keluarga, agen perisai, Insya Allah apa yang menjadi cita-cita kita yaitu melindungi segenap warga pekerja itu bisa terwujud,” imbuh pria asal Makassar tersebut.

Masih kata Zulkarnain, BPJS ketenagakerjaan terus melakukan konsolidasi dan sinergi dengan pemerintahan daerah untuk membina perusahaan-perusahaan yang belum patuh mendaftarkan pekerjanya di BPJS Ketenagakerjaan.

“Itu masih ada (perusahaan belum patuh), tidak banyak tapi masih ada, yang pasti banyak manfaatnya (ikut BPJS), ada 5 program, intinya melindungi semua pekerja, komitmen kami adalah sejahterakan pekerja,” pungkasnya. (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar