IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Jalin Silaturahmi, Gus Barra Gencarkan Bukber dengan Puluhan Ribu Relawan Bekisar Baru

Avatar of Redaksi
Wabup Mojokerto Gus Barra saat menyampaikan tausiyah
Wabup Mojokerto Gus Barra saat menyampaikan tausiyah

 

MOJOKERTO – Jalin silaturahmi, Wakil Bupati (Wabup) Mojokerto Muhammad Albarraa gencarkan buka puasa bersama (bukber) dengan relawan Bekisar Baru.

Responsive Images

Bukber ini terus dilaksanakan tiap hari, yang masing-masingnya dihadiri oleh dua kecamatan. Jumlah relawan yang mengikuti mencapai hampir 1.500 tiap harinya.

Wabup Mojokerto yang akrab disapa Gus Barra ini menyampaikan,  “Barangsiapa ingin lapangkan pintu rizqi untuknya dan dipanjangkan umurnya hendaknya ia menyambung tali silaturahmi.” (HR. Bukhari) [Shahih No.5986 Versi Fathul Bari]

“Oleh karena itu, hari-hari ini saya ingin bersilaturahmi dengan relawan yang telah berjuang bersama-sama sejak kampanye, pilkada bahkan hingga saat ini. Tanpa panjenengan semuanya, tidak mungkin saya diberikan amanah menjadi Wabup Mojokerto. Jumlah warga Kabupaten Mojokerto hampir 1,3 juta jiwa, kalau saya kunjungi satu-persatu tidak akan selesai bahkan sampai selesai menjabat,” ungkap Gus Barra.

Lebih lanjut dikatakannya, karena itu hari-hari ini diadakan bukber dengan mengundang semua relawan mulai dari baret, kordes, hingga korcam. Bulan Ramadan itu tidak disebutkan dalam Alquran ataupun Hadits hitungan berkah atau pahalanya.

“Tak hanya itu, puasa sifatnya rahasia. Misal kalau kita masuk kamar terus minum, khan tidak ada yang tahu. Maka, mari kita jalin silaturahmi, perbanyak ibadah, serta sedekah di bulan yang penuh berkah ini,” tandasnya.

Ribuan relawan Bekisar Baru saat mengantri bingkisan dari Gus Barra
Ribuan relawan Bekisar Baru saat mengantri bingkisan dari Gus Barra

Sementara itu, Pengasuh Pondok Pesantren Amanatul Ummah Prof DR KH Asep Saifuddin Chalim MA menyampaikan, seorang pemimpin hendaklah amanah dalam melaksanakan tugas dan kepemimpinannya.

“Seorang pemimpin yang amanah itu, berbuat sebaik dan semaksimal mungkin untuk kepentingan masyarakat apalagi mereka yang membutuhkan. Bukan untuk dirinya sendiri. Ketiak mendengar ada warganya terkena musibah, maka haruslah langsung datang dan membantu, seperti beberapa waktu lalu ada warga yang rumahnya kebakaran, Gus Barra dengan uangnya pribadi memberikan bantuan. Tak berhenti sampai disitu, bahkan dibangunkan kembali,” jelas Kiai Asep Saifuddin Chalim yang juga Ketua Umum Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu).

Disisi lain, Jenderal Bekisar Abah Shobirin menyebutkan, mulai saat ini nama relawan berubah. Bukan hanya Bela Kiai dan Santri (Bekisar) namun ada tambahan Baru, yang merupakan akronim dari Gus Barra untuk Tahun 2024.

“Untuk tahun 2024 itu sebagai apa. Tak lain dan tak bukan adalah Bupati Mojokerto, bukan hanya menjadi Wakil Bupati, untuk membawa Kabupaten Mojokerto maju, adil dan makmur. Sehingga bisa menjadi miniatur Indonesia, seperti yang dicita-citakan Abah Kiai Asep. Karena sesungguhnya Indonesia ini berawal dari Kerajaan Majaphit yang berada di Mojokerto ini. Total jumlah relawan Bekisar Baru hingga saat ini mencapai 23.000 orang yang tersebar di 18 kecamatan, yang siap memenangkan Gus Barra pada pilkada tahun 2024 mendatang,” pungkasnya.

Responsive Images

Tinggalkan komentar