IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Bupati Mojokerto Kembali Gelar Bulik Soima, Jaring Aspirasi Warga

BC317C6F 6B2F 48C1 81ED 795CA6773A5E
Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati dalam program Bulik Soima (Diskominfo)

Kabupaten Mojokerto, KabarTerdepan.com – Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati kembali melaksanakan Program Tilik Deso Mirsani Masyarakat (Bulik Soima) di Mojosari, Rabu (12/7/2023).

Bupati Ikfina menerangkan, program Bulik Soima ini bertujuan untuk mendekatkan diri kepada masyarakat.

Responsive Images

“Kegiatan Bulik Soima dilaksanakan sebagai ajang menjaring aspirasi dan mendengar keluhan masyarakat secara langsung,” jelas Ikfina.

Agenda Bulik Soima kali ini, lanjut Bupati Mojokerto, bertempat di salah satu satu rumah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) Kementerian Sosial, Esti Darwati di desa Awang-awang, kecamatan Mojosari.

Dalam kesempatan ini, Bupati Ikfina memfasilitasi KPM PKH Kementerian Sosial untuk meningkatkan pengetahuannya terkait pengasuhan dan pendidikan anak sesi dua.

Bupati Mojokerto itu juga berkomunikasi langsung dengan peserta terkait materi pengasuhan dan pendidikan anak.

Selain memberikan penyuluhan, dalam kegiatan ini juga dilakukan sesi tanya jawab.

Hal ini dilakukan agar Bupati Ikfina dapat mengetahui tingkat pemahaman peserta P2K2 terhadap materi yang telah disampaikan.

Bulik Soima adalah kegiatan yang diadakan oleh Dinas Sosial dalam Kegiatan Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2). (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar