IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Akibat Luapan Sungai Curah Ngoro, Banyak Pengendara yang Mogok dan Putar Balik

Avatar of Redaksi
Sejumlah pengendara motor dan mobil terpaksa berhenti lantaran terjebak luapan air Sungai Curah Ngoro (Redaksi Kabarterdepan.com)
Sejumlah pengendara motor dan mobil terpaksa berhenti lantaran terjebak luapan air Sungai Curah Ngoro (Redaksi Kabarterdepan.com)

Kabupaten Mojokerto, Kabarterdepan.com –Sejumlah pengendara motor dan mobil terpaksa berhenti lantaran terjebak luapan air sungai Curah Ngoro yang ada di Desa Sedati, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto, Jumat (15/12/2023) sore.

Air dengan ketinggian mencapai satu meter itu membuat puluhan kendaraan berputar balik mencari jalur alternatif.

Responsive Images

Ponirin, penjual makanan di sekitar lokasi mengatakan, banyak kendaraan yang mogok lantaran nekat melewati arus air luapan sungai tersebut.

“Banyak yang berhenti, mobil berhenti semua sepeda motor sempat terseret,” katanya.

Selain membuat kendaraan mogok, sejumlah minimarket dan beberapa warga yang membuka usaha di kawasan tersebut harus menutup lapaknya.

“Beberapa minimarket juga tutup kena banyak kena banjir itu,” terangnya.

Ia menjelaskan, akses penghubung jalur Nasional Mojokerto-Pasuruan itu sempat terhambat beberapa menit.

“Hanya mobil besar-besar aja yang bisa lewat. mobil kecil berhenti semuanya,” tandasnya.

Sebelumnya, Hujan yang mengguyur wilayah Mojokerto membuat luapan air sungai Curah Ngoro meluap dan mengakibatkan kemacetan. (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar