IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Aplikasi Si Diva RSUD Kota Mojokerto Permudah Layanan Virtual

Si Diva
Aplikasi Si Diva, inovasi RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo (Dok.Diskominfo Kota Mojokerto)

Kota Mojokerto, KabarTerdepan.com – RSUD dr. Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto kini memiliki aplikasi layanan virtual yang memudahkan para pengguna layanan medis, yakni aplikasi Sistem Informasi Wahidin Virtual Medical Care (SI Diva).

Aplikasi tersebut berbasis Android. Launching Si Diva dilakukan di Ruang Rapat Direktur RSUD dr. Wahidin Sudiro Husodo, Rabu (26/10/2022).

Responsive Images

Hadir dalam rilis itu Direktur RSUD dr. Sulaiman Rosyid, didampingi oleh Wakil Direktur serta dihadiri oleh seluruh jajaran manajemen RSUD dr. Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto.

dr Sulaiman Rosyid mengatakan, aplikasi Si Diva ini merupakan salah satu upaya pemerintah daerah untuk menjawab tuntutan masyarakat dalam memberikan pelayanan kesehatan secara paripurna, khususnya melalui inovasi pelayanan kesehatan jarak jauh atau virtual medical care.

“Dengan adanya aplikasi Si Diva, RSUD dr. Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto dapat memberikan pelayanan berbasis virtual tanpa harus datang ke rumah sakit untuk berobat,” ungkap dr.Rosyid.

Dengan aplikasi Si Diva, masyarakat dapat mengetahui jadwal dokter, pendaftaran rawat jalan secara online, mengetahui riwayat pemeriksaan, pemeriksaan homecare, medical check up, telemedicine, serta emergency call.

“Adanya pelayanan berbasis online tersebut, diharapkan RSUD dr. Wahidin Sudiro Husodo dapat memberikan pelayanan kesehatan lebih cepat dan meningkatkan kepuasan masyarakat,” pungkas dr Rosyid. (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar