IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Layanan Pegadaian Masih Diminati Warga Mojokerto

Pegadaian
Warga Mojokerto antri di Pegadaian (Erik/KabarTerdepan.com)

Kabupaten Mojokerto, KabarTerdepan.com – Pegadaian masih menjadi primadona di Kabupaten Mojokerto maupun Kota Mojokerto. Terlebih saat ini di pegadaian sendiri ada banyak pilihan layanan yang memudahkan masyarakat.

Menurut Marketing Officer Pegadaian Cabang Mojokerto Bayu Teguh Prasetya, setidaknya ada tiga layanan yang banyak disukai warga Mojokerto. Ketiga layanan tersebut diantaranya Kredit Usaha Rakyat atau KUR Pegadaian. KUR ini sendiri mempunyai plafon maksimal Rp 10 juta per nasabah. KUR ini juga memiliki sewa modal hanya 0,14 persen per bulan.

Responsive Images

“KUR merupakan kemudahan bagi warga pelaku UMKM di Mojokerto Raya. Tentu dengan sewa modal yang terjangkau juga,” ujarnya, Rabu (16/08/2023)

Ada layanan Pegadaian yang tidak kalah diminati oleh masyarakat Mojokerto yaitu tabungan emas dari pegadaian. Tabungan ini juga bisa diakses melalui aplikasi Pegadaian Digital Service. Dari tabungan, masyarakat juga mempunyai pilihan untuk mencetak hasil tabungan menjadi kepingan emas sesuai dengan harga yang berlaku.

“Tabungan emas ini adalah dana nasabah yang akan memiliki nilai seperti harga emas terkini. Kami juga melayani nasabah yang ketika ingin mengambil tabungannya ternyata dicetak berupa emas kepingan,” ujar Bayu.

Selain itu, layanan Pegadaian yang diminati yaitu Gadai Peduli. Program ini berlaku hingga 31 Agustus 2023 mendatang. Nasabah bisa menikmati bunga 0 persen dengan plafon pinjaman maksimal Rp 2,5 juta per nasabah.

“Program ini khusus untuk bulan Agustus 2023 saja. Kami menerima gadai dengan bunga 0 persen dengan jaminan mulai dari emas, elektronik berupa HP atau laptop, maupun kendaraan bermotor,” ujar Bayu. (erik)

Responsive Images

Tinggalkan komentar