IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Erick Thohir Marah, Minta Pelaku Lempar Anjing ke Sungai Buaya Ditindak Tegas

Erick Thohir marah
Menteri BUMN Erick Thohir Marah dan Minta Pelaku Lempar Anjing ke Sungai Berisi Buaya Ditindak Tegas (instagram @ashforindonesia)

Kalimantan Utara, KabarTerdepan.com – Viral video anjing dilempar ke sungai berisi buaya mendapatkan reaksi tegas dari Menteri BUMN Erick Thohir. Erick Thohir meminta pelaku pelempar anjing ke sungai berisi buaya itu mendapatkan tindakan yang tegas dari perusahaannya.

Sebagai pecinta binatang, Erick Thohir terkejut melihat video anjing dilempar hidup-hidup ke sungai berisi buaya. Tidak hanya terkejut, Ketua umum PSSI (Persatuan Sepak Bola Indonesia) itu juga marah dan menyebut perilaku itu biadab.

Responsive Images

Dilansir kabarterdepan.com dari instagram @ahsforindinesia, Erick Thohir tampak serius memberikan perhatian kasus Anjing dibuang ke sungai berisi buaya tersebut.

“Saya secara pribadi pecinta binatang. Saya sangat terkejut dan marah ketika perlakuan kepada binatang, termasuk yang diberita. Saya sudah intruksikan direksi pertamina untuk mengambil tindakan tegas, tindakan setegas-tegasnya,” ujarnya.

Bagi Erick Thohir, indonesia memiliki undang-undang perlindungan binatang. Maka tidak sepantasnya semena-mena terhadap binatang, terlebih menghilangkan nyawa binatang dengan cara biadab.

“Karena ini ada undang-undang perlindungan binatang. Mohon maaf sampai ketawa-ketawa itu biadab,” tegas Erick Thohir.

Ditambahkannya, undang-undang perlindungan binatang itu berlaku untuk individu maupun perusahaan. Oleh karena itu ia kembali meminta untuk mengambil tindakan tegas terhadap pelaku yang membuang anjing ke sunagi berisi buaya.

“Individu ataupun perusahanan, yang saya sudah cek itu bukan pertamina, tapi kontraktor yang ada di Nunukan, saya minta ambil, ditindak tegas karena ini susuatu yang biadab,” terangnya sekali lagi.

Sikap yang tegas Erick Thohir didukung para netizen. Hingga Sabtu (17/6/2023) pukul 19.14 WIB, unggahan itu mendapatkan 5.428 like dan 579 komentar.

“Terimakasih pak @erickthohir, cukup mengobati hati kami para animal lovers,” tulis akun @ekhayl***

“Bahagia rasanya dengar petinggi begini, terimakasih pak terharu banget. Sakit hari lhat anjing hidup-hidup dimakan apalagi pas lihatitu kepalanya sempat dongak ke atas lalu menghilang,” tulis @novia***.

Diberitakan sebelumnya, viseo viral anjing dilempar hidup-hidup ke sungai berisi buaya membuat warganet ramai-ramai mengecam. Di video yang diunggah Jumat (16/6/2023) itu terdapat tiga orang dengan mengenakan seragam pekerja. Di sekelilingnya hanya terlihat sebuah jalan kecil di perkebunan serta sungai kecil yang belakangan disebut rawa-rawa.

Dalam tayangannya, satu orang sedang merekam video menggunakan ponsel. Kemudian dua orang lainnya memegang seekor anjing dengan ukuran sedang.

Pelaku yang berseragam merah mengangkat bagian kepala anjing berwarna krem tersebut. Sedangkan seorang lainnya yang berseragam biru mengangkat bagian pangkal ekor. Anjing itu dilempar ke sungai berisi buaya setelah ada aba-aba dari yang merekam.

“Satu, dua, tiga, lepas, iya sikat, ha ha ha,” begitu suara dalam video tersebut sambil tertawa.

Setelah anjing dilempar ke sungai, terlihat dalam video seekor buaya menuju dan menyerang anjing yang di dalam sungai tersebut. Sayup-sayup terdengar anjing itu mengeluarkan suara seperti menangis menahan sakit. Anjing itupun kemudian dilaporkan mati diterkam buaya.

Saat ini ketiga pelaku yang melempar anjing hidup-hidup ke sungai berisi buaya sudah ditangkap polisi. Mereka juga sejauh ini sudah mendapatkan SP atau Surat Peringatan dari perusahannya.

Diduga kuat tempat kejadian perkara atau TKP video viral itu berada di Kecamatan Sembakung, Nunukan, Kalimantan Utara. Ketiga orang pelaku disebut sebagai karyawan PT Jaya Ministry Lestari (PT JML), perusahaan yang berafiliasi dengan Pertamina. (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar