IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Kasat Lantas Polres Mojokerto Kota Terima Penghargaan dari Kapolda Jawa Timur

95D4E1AF 3FD5 4E9F 8969 5CCD62709762
Kasat Lantas Polres Mojokerto Kota AKP Sudirman menerima penghargaan dari Kapolda Jatim (Humas Polres Mojokerto Kota)

Kota Mojokerto, Kabarterdepan.com – Kasat Lantas Polres Mojokerto Kota AKP Sudirman menerima penghargaan dari Kapolda Jatim di Lapangan Upacara Polda Jatim, Senin (4/12/2023).

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si didampingi pejabat utama (PJU) Polda Jatim memberikan penghargaan tersebut saat memimpin apel gabungan Satuan Kerja (Satker) Polda Jatim.

Responsive Images

AKP Sudirman berhasil memperoleh penghargaan dalam kategori sebagai kepala pelatih team karate Bhayangkara Karate Polda Jatim pada event Internasional Bandung Open di Bali Tahun 2023.

Sementara itu, Team Bhayangkara Polda Jatim sukses menjadi juara dengan memborong 6 emas dan 6 perunggu.

Lebih lanjut, Kapolda Jatim dalam arahannya juga bersyukur atas kinerja baik yang dilakukan berbagai pihak.

“Saya ucapkan terima kasih atas dedikasi loyalitas serta ketulus ikhlasan dalam rangka pelaksanaan tugas untuk mengelola Kamtibmas di wilayah Jawa Timur, sehingga satu bulan bisa kita lalui dengan baik dan tercipta situasi serta kondisi dalam keadaan kondusif,” kata Irjen Pol Imam.

Sebagai informasi, sedikitnya ada 40 personel yang menerima penghargaan dari Kapolda Jawa Timur karena dinilai dalam pelaksanaan tugasnya sebagai Personel Polri maupun PNS Polri pada Polda Jatim menunjukan kinerja yang baik.

Dari 40 penerima penghargaan tersebut diantaranya ada 9 personel yang berprestasi dalam pengungkapan tindak pidana pertanahan dan mendapatkan apresiasi dan penghargaan dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).

Selain itu 23 personel dan 6 masyarakat berprestasi sebagai tim Bhayangkara karate Polda Jatim di kejuaraan karate Internasional Spot Tourism Badung Open 2023 di Bali yang berhasil mendapat 11 medali emas dan 8 medali perunggu.

Kemudian 2 Satuan Wilayah (Satwil) di antaranya Polrestabes Surabaya mendapatkan juara 2 lomba problem solving quick Queen presisi award dan Polres Bojonegoro mendapatkan juara 2 lomba Bhabinkamtibmas quick Queen presisi award. (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar