Mojokerto, Kabarterdepan.com –
Kecelakaan tunggal yang mengakibatkan sebuah mobil masuk ke dalam parit terjadi di Jalan Raya Desa Ngarjo, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, Sabtu (6/4/2024) siang.
Dari data yang didapat, mobil dengan nopol S 1510 NO itu dikemudikan oleh Yance warga Desa Bangsal, Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto.
Mobil yang dikemudikan sendirian itu masuk ke dalam saluran irigasi sedalam 1 meter yang berada di sebelah kiri jalur alternatif Bangsal-Mojoanyar tersebut.
Atas kejadian itu, menjadi tontonan beberapa pengendara yang melintas hingga mengakibatkan kemacetan hingga 1 kilometer.
Saiful, warga sekitar mengungkapkan diduga pengemudi mobil Ayla tersebut mengendarai kendaraanya dalam kondisi mengantuk.
“Kayaknya ngantuk, anaknya sakit di rumah sakit,” katanya.
Ia menambahkan, awalnya mobil tersebut melaju dari Mojoanyar hendak mengarah ke arah Kecamatan Bangsal.
“Mobil korban berjalan dari arah utara ke selatan,” tambahnya.
Namun, pada saat di lokasi laju kendaraan itu tiba-tiba oleng ke sebelah kiri hingga terperosok ke parit.
“Terlihat oleng banting ke kiri gitu,” tandasnya.
Beruntung, kondisi sopir selamat dan hanya mengalami lecet di bagian tangan terkena percihan kaca mobil yang pecah.
“Korban selamat gak papa, cuma lecet,” pungkasnya.
Tak berselang lama, petugas Polsek Mojoanyar dan unit Laka Polres Mojokerto mengevakuasi mobil tersebut dengan menggunakan mobil derek. (*)
Eksplorasi konten lain dari Kabar Terdepan
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.