IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Imbas Banjir di Semarang, Tiga KA Jarak Jauh dari Surabaya Batal Berangkat

IMG 20240314 WA0017 scaled
Sejumlah pelanggan melakukan proses pembatalan tiket, karena terdampak banjir di Semarang, Kamis (14/3/2024). (Humas KAI Daop 8 Surabaya)

Surabaya, Kabarterdepan.com – Tiga kereta api (KA) jarak jauh dari Surabaya terdampak banjir di Daop 4 Semarang. Menyebabkan ratusan calon penumpang batal berangkat.

Ketiga KA itu yakni, KA 61 Sembrani yang mengakut sebanyak 73 pelanggan. Juga, KA 235 Airlangga 432 pelanggan, dan KA 229 Ambarawa 149 pelanggan. Mereka merupakan pelanggan KA yang terjadwal berangkat dari Stasiun Surabaya Pasarturi.

Responsive Images

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya Luqman Arif menyampaikan, bahwa hingga pukul 10.00 WIB, tercatat 654 pelanggan yang menggunakan KA jarak jauh itu, perjalanannya dibatalkan.

“Ada tiga relasi KA jarak jauh yang terdampak bencana banjir,” ujarnya, Kamis (14/3/2024).

Ia juga merinci, untuk ketiga relasi yang terdampak yakni, KA 61 Sembrani relasi Surabaya Pasarturi – Gambir. Dan, KA 235 Airlangga relasi Surabaya Pasarturi – Pasarsenen; KA 229 Ambarawa relasi Surabaya Pasarturi-Semarang Tawang Bank Jateng.

Menurutnya, penumpang yang telah memiliki tiket, bisa melakukan proses pembatalan tiket di loket Stasiun keberangkatan. Biaya kembali 100 persen di luar biaya pesan.

Itulah kompensasi bagi pelanggan, KAI telah memberikan Service Recovery sesuai aturannya. Mulai pemberian snack makanan dan minuman, pembatalan tiket 100 persen diluar bea pesan itu hingga H+7.

Ada pun, hingga pelanggan dialihkan perjalanannya menggunakan moda transportasi bus atau KA lainnya.

“Para calon pelanggan yang terdampak gangguan operasional pun sudah diinformasikan adanya perubahan pola operasi itu, melalui SMS atau layanan Whatsapp blast,” tandasnya. (*)

 

Responsive Images

Tinggalkan komentar