IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Ini Identitas 6 Korban Tewas Kecelakaan Kereta Api di Jombang

Jenazah korban
Jenazah korban meninggal dunia dalam kecelakaan kereta api di Jombang dibawa ke rumah duka (tangkapan layar Facebook #wargajombang)

Jombang, KabarTerdepan.com – Kecelakaan kereta api di Jombang menyebabkan 6 orang meninggal dunia dan 2 orang mengalami luka berat. Peristiwa tersebut terjadi di rel kereta api tidak berpalang pintu di Jl. Raya dusun Gondekan, Desa Jabon, Kecamata Jombang, Kabupaten Jombang. Sabtu (29/7/2023) sekitar pukul 23.14 WIB.

Kecelakaan melibatkan kereta api Dhoho Loko CC2017707 yang menabrak kendaraan MPV Daihatsu Luxio dengan nomor Polisi L-1009-XD. Diduga sopir mobil Luxio kurang waspada saat melintasi perlintasan kereta api sehingga tabrakan terjadi. Jenazah korban meninggal dunia dilaporkan telah dipulangkan ke rumah duka, Minggu (30/7/2023) pagi.

Responsive Images

“Jenazah korban laka tertabrak kereta sudah dipulangkan ke rumah duka di Bakung Temenggungan, Kecamatan Balongbendo, Kabupaten Sidoarjo Minggu (30/7/2023) pagi,” begitu keterangan yang dikutip dari akun facebook #wargajombang, Minggu (30/7/2023) pagi.

Berikut identitas korban meninggal dunia dalam kecelakaan kereta api vs mobil Luxio di Jombang dari beberapa sumber Polres Jombang dan RSUD Jombang.

1. Wahyu Koswoyo (42) Laki-laki (Sopir Luxio).

2. Sumiowati (60) Perempuan, warga Dusun Ciro Wetan, Desa Bakung Temenggungan, Balongbendo, Sidoarjo.

3. Alinsa Mareta (16) Perempuan, warga Dusun Ciro Wetan, Desa Bakung Temenggungan, Balongbendo, Sidoarjo.

4. Sutrianingsih (38) Perempuan, warga Dusun Ciro Wetan, Desa Bakung Temenggungan, Balongbendo, Sidoarjo.

5. Arimbi (11) Perempuan, warga Dusun Ciro Wetan, Desa Bakung Temenggungan, Balongbendo, Sidoarjo.

6. Adelia (19) Perempuan, warga Desa Kedungpadang, Rejoso, Nganjuk.

Identitas korban luka berat dalam kecelakaan kereta api vs mobil Luxio di Jombang.

1.Fikri Hidayatuloh (22) Laki-laki, warga Dusun Bangi, Desa Woromarto, Kecamatan Purwoasri, Kabupaten Kediri.

2. Azahrah Rohmah (13) Perempuan, warga Dusun Ciro Wetan, Desa Bakung Temenggungan, Balongbendo, Sidoarjo.

Kedua korban yang mengalami luka berat dirawat Korban di RSUD Jombang. (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar