IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Terbongkar Tips Memulai Bisnis Bubur Bayi Organik dari Lutfiel Hakim

memulai bisnis bubur bayi organik nayz
Lutfiel Hakim pelopor memulai bisnis bubur bayi organik (CRW)

Tangerang, KabarTerdepan.com – Lutfiel Hakim memulai bisnis bubur bayi organik sejak tahun 2009 dengan nama Bebiluck yang pada tahun tersebut sempat mengalami booming dengan ratusan mitra tersebar di seluruh indonesia

Perjalanan Bebiluck tidak mulus, di tahun 2016, pabrik Bebiluck yang saat itu berada di komplek pergudangan Taman Tekhno Tangerang, digerebek oleh BPOM dan sempat diperintahkan berhenti produksi dengan alasan belum mempunyai ijin edar BPOM

Responsive Images

Kerjadian tersebut membuat Lutfiel bingung dan sempat down karena bisnisnya sudah membawahi puluhan karyawan dengan ratusan mitra di seluruh indonesia

Dengan bermodal semangat pantang menyerah, Lutifiel melanjutkan bisnis bubur bayi-nya dengan mengikuti arahan dari BPOM dan menjadikan BPOM sebagai partner perkembangan bisnis Bebiluck

Beberapa tahun kemudian, Bebiluck berubah nama menjadi NAYZ untuk lebih mempertajam branding sebagai bubur bayi organik

Dia menyebutkan bahwa kelahiran bayi di Indonesia saat ini berada di kisaran angka 4,8 juta sampai dengan 5 juta per tahun dan Hal ini menjadi alasan produk-produk terkait keperluan bayi banyak diminati sebagai Makanan Pendamping ASI (MPASI) yang dapat diolah dari rumah namun juga memberikan added value berupa bahan organik dan terfortifikasi yang mencukupi micronutrient bayi.

Dari awal memulai bisnis bubur bayi organik merk bebiluck, Lutfiel lebih serius lagi menggarap pasar bubur bayi, lebih tepatnya MPASI (Makanan Pendamping ASI) dengan mendaftarkan perusahaannya PT Hasana Boga Sejahtera listing di bursa Efek Indonesia dengan kode saham NAYZ pada tahun 2023 dan tercatat sebagai produsen makanan bayi ke-12 di Bursa Efek Indonesia (BEI)

Jumlah saham yang dicatatkan terdiri dari 2,55 miliar saham dengan rincian saham pendiri sebanyak 2,04 miliar saham dan penawaran umum kepada masyarakat atau initial public offering (IPO) sebesar 510 juta saham dengan nilai nominal Rp 10 per saham.

Perseroan mematok harga IPO Rp 100 per saham sehingga perseroan mendapatkan dana Rp 51 miliar dari IPO. Sedangkan dana hasil IPO perseroan yan memakai kode saham NAYZ digunakan sekitar Rp 4,21 miliar untuk belanja modal berupa pelunasan pembelian tanah.

Dari perjalanan seorang Lutfiel Hakim yang memulai bisnis bubur bayi organik Bebiluck kemudian bertransformasi menjadi sebuah perusahaan Tbk, perusahaan yang tercatat di bursa efek Indonesia, mengajarkan bahwa semangat mengembangkan usaha saja tidak cukup karena dibutuhkan juga ilmu yang cukup serta bisa bisa berhubungan baik dengan berbagai stakeholder yang terlibat di bisnis

Cara Memulai Bisnis Bubur Bayi Organik

memulai bisnis bubur bayi organik nayz
Makanan pendamping asi – MPASI

Memulai bisnis bubur bayi organik sangat mudah, bahan-bahannya sangat mudah di dapatkan di era serba digital tetapi mempertahankan serta memperbesar bisnisnya menjadi dikenal dan digunakan oleh khalayak ramai tidak mudah, dibutuhkan ilmu yang berbeda

Lutfiel Hakim yang menyenangi olahraga endurance Trail Run bersama TDARunners, saat ini kesehariannya sebagai CEO di PT Hasana Boga Sejahtera serta aktif di komunitas bisnis TDA, Tangan Di Atas dan beberapa komunitas bisnis lainnya

Semangat pantang menyerah, menjalin hubungan baik dengan semua stakeholder serta berbagi dengan sesama, bisa dijadikan sarana untuk mempercepat perkembangan bisnis (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar