IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Komandan Pasmar 2: Tahun Politik, Prajurit Harus Hati-hati dalam Bermedsos

Screenshot 20231222 034351 Gmail 2
Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto memberikan amanat kepada ribuan prajurit di Lapangan Bhumi Marinir Karangpilang, Surabaya, Kamis (21/12/2023).

Surabaya, Kabarterdepan.com –
Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto mengharapkan agar seluruh prajurit berhati-hati dalam menggunakan media sosial (medsos), karena bila salah dalam menggunakannya akan merugikan diri sendiri, satuan maupun Korps Marinir. “Tahun 2024 adalah tahun politik, tetap jaga netralitas dengan tidak berpihak ke salah satu peserta pemilu,” tegas Danpasmar 2.

Imbauan itu disampaikan dalam Apel Khusus Menjelang Tutup Tahun 2023 di Bhumi Marinir Karangpilang, Surabaya, Kamis (21/12/2023).

Responsive Images

Komandan Brigade Infanteri 2 Marinir Kolonel Marinir Argo Setiyono beserta ribuan prajurit mengikuti apel tersebut.

Orang nomor satu di Pasmar 2 itu mengatakan, kegiatan apel khusus tersebut memiliki makna penting yaitu sebagai sarana kendali untuk menciptakan kekompakan, kebersamaan dan komunikasi yang harmonis dalam satuan antara pemimpin dan anak buah. Selain itu, sebagai sarana untuk mengevaluasi pelanggaran maupun kegiatan yang telah dilaksanakan selama tahun 2023.

Disampaikan pula bahwa pada tahun 2023, Pasmar 2 telah sukses melaksanakan berbagai kegiatan. Prajurit Pasmar 2 juga berhasil meraih berbagai prestasi baik di tingkat Korps Marinir, TNI AL, TNI maupun di tingkat Nasional dan Internasional.

Sebelum mengakhiri arahannya, Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto menyampaikan ucapan selamat melaksanakan libur Natal dan Tahun Baru 2024. “Hati-hati dalam berkendara di jalan raya, tidak terlibat kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri, Satuan maupun Korps Marinir dan salam hormat buat keluarga,” ujarnya. (*)

Responsive Images

Tinggalkan komentar