IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Hari Buku Nasional, Ini Rekomendasi Perpustakaan Umum di Mojokerto untuk Tingkatkan Literasi

Avatar of Jurnalis : Lintang - Editor : Yunan
WhatsApp Image 2024 05 17 at 10.15.12 AM
Perpustakaan umum Mojokerto (Akademik JK)

Mojokerto, Kabarterdepan.com – Setiap tanggal 17 Mei diperingati sebagai Hari Buku Nasional. Bagi warga Mojokerto yang ingin merayakan Hari Buku Nasional, bisa mengunjungi perpustakaan umum di Mojokerto.

Perpustakaan umum hadir untuk meningkatkan literasi dan menambah wawasan baru. Sehingga, masyarakat dari berbagai kalangan dapat menggiatkan gemar membaca buku di perpustakaan umum Mojokerto.

Responsive Images

Di Mojokerto ada sejumlah perpustakaan umum yang dapat dijadikan spot untuk membaca buku bersama keluarga, teman, hingga pasangan. Berikut ini rekomendasi perpustakaan umum di Mojokerto.

  • Perpustakaan Umum Kabupaten Mojokerto
    Jabon, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur
  • Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kota Mojokerto
    Jalan Raya No. 70A, Mergelo, Prajurit Kulon, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto, Jawa Timur
  • Perpustakaan Umum Kabupaten Mojokerto
    Dalmon Utara, Japan, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur
  • Perpustakaan Ruang Terbuka Hijau Alun-Alun Mojokerto
    Mergelo, Kauman, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto, Jawa Timur
  • Taman Baca Pojok Alun Alun Mojokerto
    Jalan Veteran, Mergelo, Magersari, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto, Jawa Timur

Itulah sederet perpustakaan umum di Mojokerto untuk meningkatkan literasi. Selamat membaca. (*)


Eksplorasi konten lain dari Kabar Terdepan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Tinggalkan komentar