IMM Toyota - Mojokerto
Kitoshindo
Birth Beyond

Kecelakaan Karambol di By Pass Mojokerto, Pengemudi Nissan Frointer Meninggal Dunia

Avatar of Andy Yuwono
Kondisi kendaraan korban usai terjadi kecelakaan, Minggu (16/6/2024). (Redaksi/kabafterdepan.com)
Kondisi kendaraan korban usai terjadi kecelakaan, Minggu (16/6/2024). (Redaksi/kabaf
Rterdepan.com)

Mojokerto, Kabarterdepan.com –
Kecelakaan karambol yang melibatkan 4 kendaraan roda empat terjadi di jalan Raya By Pass, Kelurahan Meri, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto, Minggu (16/6/2024) sore. Dalam. Peristiwa itu satu pengendara mobil jenis Nissan Frointer meninggal dunia di tempat.

Insiden maut itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Ke 4 kendaraan itu pun rusak di bagian depan, sedangkan 1 truk box terguling dan menghalangi jalur penghubung Surabaya Jombang tersebut.

Responsive Images

Di lokasi, pengemudi mobil Nissan Frontier dengan nopol L 9112 GJ atas nama Eddy Harmadi, asal Kelurahan Sidosermo, Kecamatan Wonocolo, Kota Surabaya meninggal dunia.

Tubuh pengemudi mobil Nissan Frontier itu sempat terjepit kemudi. Korban mengalami luka yang cukup parah di bagian kepala dan tangan.

Angga Pratama Putra, sopir truk box dengan nopol B 9686 TCR mengatakan, kendaraan korban yang melaju dari arah Jombang menuju arah Surabaya. Setiba di lokasi mobil korban mendahului kendaraan lain hingga menabrak truk yang dikendarainya.

“Itu dari arah selatan berlawanan, terus korban itu melaju kencang nabrak box saya ini,” ungkapnya.

Usai menabrak truk box tersebut, laju kendaraan korban menghantam dua kendaraan yakni mobil Terios nopol S 1760 OA dan pick up dengan nopol W 8030 PI yang melaju dari arah berlawanan.

“Truk saya terguling, akhirnya nabrak pick up itu,” terangnya.

Sementara Oni, saksi mata di lokasi menerangkan dalam insiden maut ini melibatkan empat kendaraan roda empat. Diantaranya dua mobil pribadi, satu mobil pick up dan 1 mobil truk box.

“Diduga mobil korban ini selip, kondisinya meninggal dunia,” pungkasnya.

Selanjutnya jenazah korban dievakuasi ke rumah sakit Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto untuk dilakukan visum.

Sedangkan petugas unit laka Satlantas Polres Mojokerto Kota yang datang ke lokasi langsung melakukan olah TKP. (*)


Eksplorasi konten lain dari Kabar Terdepan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Tinggalkan komentar